Website untuk Belajar Coding Online Gratis

Wordpress

Yongkynb

Website untuk Belajar Coding Online Gratis



Website untuk Belajar Coding Online Gratis

Belajar coding saat ini menjadi salah satu area yang paling diminati masyarakat, khususnya para milenial. Berbagai bisnis dan perusahaan mulai menyadari pentingnya memiliki website profesional atau aplikasi sendiri. Permintaan tenaga profesional untuk programmer atau web developer pun meningkat pesat.

Coding sendiri merupakan kegiatan yang di mana programmer memberitahukan komputer apa yang harus dia kerjakan melalui sebuah kode di dalam skrip. Sebuah kode yang ada pada skrip bisa diibaratkan layaknya bahasa sehari-hari

Seperti yang sudah Anda tahu, website dan aplikasi dibuat dari coding. Nah, dalam artikel ini, kami akan membahas berbagai hal seputar coding, seperti apa itu coding, petingnya mempelajari coding di zaman sekarang, juga website yang bisa Anda akses secara gratis untuk belajar coding online. Selamat membaca!

Apa Itu Coding?

Coding adalah proses menuliskan kode yang berfungsi sebagai instruksi kepada komputer untuk menjalankan tugas tertentu.

Anda pun langsung mengambil smartphone, lalu membuka aplikasi ojek online, kemudian memesan seporsi bakso di warung langganan. Tak lupa disertakan catatan “Kuahnya dipisah, sambal dibanyakin, nggak pake kecap”. Beberapa saat kemudian, driver ojol membawakan bakso sesuai pesanan dan instruksi yang ditulis di aplikasi.

Nah, seperti itulah pengertian coding. Di sini, penjual diibaratkan sebagai komputer, pesanan dan catatan adalah coding atau kodenya, dan sang driver adalah bahasa pemrograman. Anda tidak bisa langsung berkomunikasi dengan penjual (komputer), jadi Anda menuliskan pesanan dan instruksi (kode) di aplikasi, lalu driver (bahasa pemrograman) menyampaikannya kepada penjual. 

Lalu, apa itu syntax? Dalam pemrograman, syntax adalah tata bahasa atau grammar coding, seperti dalam komunikasi kita sehari-hari. Jika ada kesalahan dalam syntax, pesan yang diterima pun akan berbeda. Nah, apabila kode yang dimasukkan tidak sesuai dengan syntax, siap-siap saja kalau Anda harus melakukan debugging berkali-kali.

Belajar Coding Itu Penting Nggak Sih?

Coding merupakan salah satu jalan yang bisa dipilih untuk mengasah pola pikir dan kemampuan problem solving serta membiasakan diri menampilkan kreativitas. Menjadi seorang programmer akan membentuk pribadi yang berpikir secara terstruktur, sistematis dan efisien.


Langkah-Langkah untuk Mulai Belajar Coding

  1. Pahami konsep dasar coding.
  2. Memilih bahasa pemrograman.
  3. Pelajari bahasa pemrograman satu demi satu.
  4. Mempelajari dasar setiap bahasa pemrograman.
  5. Mengikuti kursus coding.
  6. Mempelajari coding yang dibuat orang lain.
  7. Mempelajari coding melalui game online



1. BitDegree



Sebagai tempat belajar coding, BitDegree menawarkan kursus gratis yang membahas berbagai topik, mulai dari programming hingga game development.

Ada dua jenis kursus di BitDegree, yaitu kursus online standar dan kursus gamifikasi. Kursus gamifikasi sendiri menerapkan proses pembelajaran yang interaktif sehingga peserta bisa melakukan sejumlah pencapaian. Tidak ada persyaratan khusus untuk mengikuti kursus ini, cukup pilih bahasa dan Anda sudah bisa mulai belajar.

Ada banyak bahasa pemrograman yang dapat dipelajari di sini, beberapa di antaranya:


  1. HTML
  2. CSS
  3. PHP
  4. Javascript
  5. SQL
  6. JQuery

Keunikan kursus online ini terletak pada program blockchainnya. Reward yang transparan dan sistem pencapaian memudahkan perusahaan merekrut talenta terbaik, dan juga membantu peserta dalam mengukur keberhasilan belajar.



Kalau ingin mengembangkan pengetahuan dan skill coding, Khan Academy adalah tempatnya. Di sini, Anda bisa mengikuti kursus dan membaca tutorial yang meliputi berbagai topik, mulai dari dasar-dasar programming komputer sampai aplikasi tingkat lanjut.

Anda nggak perlu mengikuti semua topik, cukup pilih bahasa pemrograman yang disukai, seperti:

  • HTML
  • CSS
  • Javascript
  • Database

Tersedia juga kursus yang mengajarkan filosofi dan skill di balik pemrograman komputer.

3. W3Schools



W3Schoold juga dibekali dengan tutorial coding, resource, contoh dan latihan untuk membantu Anda mendalami coding. Slogan platform yang berbunyi ‘The World’s Largest Web Developer Site,’ tidak akan mengecewakan.

Mulai dari memilih bahasa pemrograman pilihan Anda. Lalu Anda akan dialihkan ke programnya atau memilih opsi pembelajaran yang berbeda. Anda akan memulainya dengan kuis singkat untuk mengetahui seberapa jauh pengetahuan Anda dan harus memulai pelanajran dari mana. Atau, Anda dapat menguji diri sendiri dengan latihan contoh singkat dan review.

Berikut adalah bahasa pemrograman yang disediakan oleh W3Schools:

  • HTML
  • CSS
  • JavaScript
  • SQL dan PHP
  • Python dan Java
  • C++ dan C#
  • Dan lain-lain

4. Hackr.io



Dari halaman depan situs ini, Anda dapat melihat bahwa Hackr.io memiliki berbagai bahasa pemrograman yang dapat Anda pelajari. Setelah memilih salah satu programnya, Anda akan diaarahkan ke daftar tutorial di mana Anda dapat memilah course sesuai dengan keinginan. Anda dapat memilih antara menjadi pengguna gratis atau premium, tingkat pemula atau tengah, sekaligus memilih bahasa pembelajarannya.

Berikut adalah course programing dan tutorial yang disediakan oleh platform ini:

  • Python
  • JavaScript  dan Java
  • Android Development
  • C dan C++
  • PHP
  • Data Structures and Algorithms
  • Dan lainnya

Ditambah lagi, Hackr.io memiliki blog berisi tips tentang berbagai bahasa pemrograman dan juga menjawab pertanyaan usernya. Hackr.io juga memiliki Roadmap yang akan mengarahkan Anda ke jalur pembelajaran yang sesuai dengan skill Anda. Roadmaps dapat membantu user yang bingung harus memulai dari mana untuk mencapai tujuan mereka.

5. Upskill



Upskill merupakan platform untul belajar coding online dan bisa diakses baik oleh pemula maupun advanced developer. Fokus utama dari kursus online ini adalah web development. Website belajar online ini tidak mensyaratkan jika Anda harus menguasai web development terlebih dulu. Meski pemula, Anda bisa mempelajari semua hal tentang pengembangan web di Upskill.

Berikut beberapa coding skill yang bisa Anda pelajari di platform ini:

  • WordPress plugin development
  • WordPress best practicess
  • Javascript
  • HTML5 dan CSS3
  • PHP
  • MySQL
  • Node.js
  • Ruby on Rails

Kurikulumnya sendiri 100% berbasis proyek, yang berarti Anda akan menerapkan langsung keahlian dan pengetahuan yang didapat di kehidupan nyata. Kesempatan ini bisa Anda pergunakan sebagai portofolio.

Posting Komentar

  1. To insert a code use code_here
  2. To insert a quote use your_qoute
  3. To insert a picture use url_image_here

© YONGKYNB All Rights Reserved